Welcome to the Earth .... --- Salam Warkop ---

Halaman

Selasa, 27 September 2011

Selecta Wakili Batu Bersaing di Ajang AWN

Pendukung Selecta Terus Mengalir, Kirim SMS ke 3799
BATU –Satu-satunya obyek wisata yang mayoritas sahamnya milik rakyat, adalah Selecta. Dan obyek wisata legendaris sejak jaman penjajahan Belanda ini, tahun ini sedang mewakili Kota Batu maju memperebutkan Anugerah Wisata Nasional (AWN) tingkat Jatim.
Untuk bisa menyabet AWN, bukan hanya melalui seleksi dewan juri saja. Sebaliknya dukungan langsung dari masyarakat melalui mengiriman SMS sangat diperlukan.
‘’ Masyarakat ikut berperan untuk memenangkan daerah atau tempat wisata mendapatkan AWN, karena mereka bisa memberikan penilaian melalui polling lewat sms. Untuk mendukung Kota Batu, masyarakat bisa mengetik AWN (spasi) Kota Batu dan mengirimkan ke 3799,’’ ungkap Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batu, Hj Mistin.
Perlunya dukungan masyarakat itulah, yang sekarang sedang disosialisasikan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batu. SMS dukungan itu memang terus mengalir, namun semakin banyak dukungan masyarakat, peluang Kota Batu melalui Selecta  mendapatkan AWN 2011 kian besar, sehingga obyek wisata di Desa Tulungrejo, itu bisa maju ke tingkat nasional.
Dinas Kebudayaan dan Pariwisata kota ini mengandalkan Taman Rekreasi Selecta, karena objek-objek wisata lainya sudah maju dalam AWN tahun sebelumnya. Yakni, BNS dan Jatim Park.‘’ Dua objek wisata itu, pernah mendapatkan AWN dan sekarang giliran Selecta yang mewakili kota tercinta kita ini,’’ tegas mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu ini.
Mantan Kepala SMAN 2 Kota Batu, ini menambahkan bahwa dewan juri pun sudah turun ke Selecta untuk melakukan penilaian. Penilaian dilakukan dengan pengecekan lapangan sekaligus mewawancarai pengelola dan masyarakat.
Mistin yakin bahwa Selecta merupakan kawasan wisata unggulan di Jatim, karena memiliki sarana lengkap maupun punya nilai historis tinggi sejak zaman penjajahan Belanda. Presiden pertama RI pun, dulu juga sering rekreasi sekaligus beristirahat di Selecta.
‘’ Selecta juga dikelola oleh masyarakat dalam bentuk PT (Perseroan Terbatas), dan sangat eksis mulai penjajahan hingga sekarang, bahkan kian berkembang. Taman rekreasi itu juga memberikan dampak positif bagi warga sekitar, sehingga menjadi nilai plus dalam penilaian. Namun demikian, objek wisata tersebut tetap harus mendapatkan dukungan lewat polling untuk memenangkan AWN,’’ pungkas Mistin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar